Mobilkomersial.com — Kendaraan niaga seperti pikap menjadi salah satu segmen di industri otomotif yang cukup penting dalam mendorong perkembangan perekonomian di setiap negara. Bahkan dengan banyaknya peluang usaha yang dapat ditunjang, membuat mobil pikap menjadi alternatif kendaraan komersial nomor satu.
Bercermin dari hal tersebut, Wuling Motors (Wuling) menjadi merek pertama yang telah melahirkan jenis kendaraan pikap terbaru di tahun 2023. Tepat pada 17 Januari kemarin, Wuling Formo Max telah resmi dipasarkan di Indonesia dalam dua varian yang terdiri dari varian Formo Max Standard (non-AC) dan Formo Max AC.
Baca Juga: Harga Mulai Rp 162 Juta, Wuling Formo Max Resmi Dipasarkan
Meski begitu, kedua varian pikap Wuling Formo Max hanya memiliki perbedaan pada fitur kenyamanan berkendaranya. Selebihnya, kedua varian tersebut banyak memiliki kesamaan mulai dari dimensi, area kargo, mesin, hingga fitur-fitur penunjang keselamatan dan keamanan untuk mendukung produktivitas usaha para pelanggan.
“Adapun perbedaannya ada pada fitur pendukung untuk kenyamanan berkendara. Hadir dalam dua varian ini ditujukan agar pelaku usaha dapat memilih varian Formo Max sesuai kebutuhannya,” terang Danang Wiratmoko selaku Product Planning Wuling Motors kepada Mobilkomersial saat ditemui dalam peluncurannya di Jakarta, Selasa (17/1/2023).
Pikap terbaru Wuling Formo Max ini menjadi melengkapi line-up kendaraan komersial Wuling di Indonesia yang sebelumnya memiliki model Formo Blind Van yang lebih dulu diluncurkan dan dipasarkan pada tahun 2018 silam dalam satu varian dan dibanderol dengan harga Rp 146.200.000 on the road (OTR) DKI Jakarta.
Soal eksterior, pikap pertama Wuling yang di rakit di pabriknya di Cikarang , Jawa Barat ini memiliki model serupa dengan Formo versi kendaraan penumpang atau MPV (Multi Purpose Vehicle). Gaya khasnya terlihat pada bentuk lampu depan bohlam halogen serta grill dengan kisi-kisi garis horizontal yang di tengahnya tersemat logo dari Wuling yang berwarna merah.
Baca Juga: Wuling Jual 30.037 Unit Kendaraan Di Tahun 2022, New Confero Jadi Kontributor Terbesar
Salah satu hal yang cukup menjadi sorotan, dimana lampu sein tambahan dari Wuling Formo Max ini sudah berada di setiap kaca spionnya sehingga terlihat lebih modern. Sementara itu, kaki-kaki pikap ini menggunakan pelek kaleng berukuran 14 inci yang dibungkus dengan ban jenis radial dari GT Radial MaxmilerPro berukuran 175/75-R14.
Pikap pertama Wuling di Indonesia ini memiliki sistem pengereman dengan menggunakan jenis rem cakram pada bagian depan dan rem tromol pada bagian belakang. Sementara itu, suspensi pikap ini sudah menggunakan model McPherson Strut pada bagian depan dan suspensi model per daun pada bagian belakang.
Secara keseluruhan, Wuling Formo Max ini bisa dikatakan menjadi pikap terpanjang di kelasnya. Total panjang dimensinya sendiri mencapai 5.135 mm dengan lebar 1.725 dan tinggi 1.740 serta memiliki jarak sumbu roda (wheelbase) hingga 3.160 mm serta memiliki radius putar sekitar 6,2 m dan kapasitas tangki bahan bakar sebesar 42 liter.
Sorotan keunggulan lain dari pikap Wuling Formo Max ini adalah ukuran bak kargonya yang lebih luas di kelasnya yang memiliki dimensi panjang 2.695 mm, lebar 1.725 mm dan tinggi 390 mm serta memiliki roll bar sebagai opsi standar dan sistem bukaan bak 3 sisi sehingga akses keluar masuk muatan lebih praktis. Daya angkutnya pun kurang lebih mencapai 1.000 kg atau 1 ton.