MobilKomersial.com — Walikota Serang, Syafrudin meresmikan Bus Wisata berukuran medium yang diberi nama Tubagus (Tour Banten Good Bus) untuk mempromosikan beberapa destinasi wisata di Kota Serang kepada wisatawan domestik maupun mancanegara.
“Kota Serang juga ternyata banyak wisata-wisata yang harus dipromosikan kemudian budaya-budaya, yang lain juga baik ekonomi kreatif maupun UMKM, Alhamdulillah potensinya sangat luar biasa,” kata Syafrudin dalam keterangannya.
Menurut Syafrudin, dalam peresmian atau launching saat ini hanya satu bus saja yang baru diresmikan, namun beberapa waktu kedepan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kota Serang akan menambah kembali unit bus wisata Tubagus tersebut.
Baca juga: Kemenhub Ajak Warga Naik Kendaraan Umum Agar Bebas Macet
“Bus yang kita launching ini baru satu unit, nanti tahun depan kita anggarkan dua dan target semuanya ada lima, Karena kita ada peta wisata di Kota Serang ini, peta wisata itu lah yang nanti yang akan jadi paket wisata,” ujarnya.
Bagi masyarakat yang hendak menaiki bus pariwisata tersebut kata Syafrudin, tidak dikenalan tarif alias gratis. Masyarakat hanya mendaftar terlebih dahulu ke Disparpora sebelum menikmati bus wisata Tubagus tersebut.
“Kita tidak memasang tarif, bahkan mobil bus ini gratis, siapapun yang ingin memakainya diwajibkan mendaftar terlebih dahulu, nanti bikin surat saja dan kita akan jadwalkan, sekarang ini untuk sementara beroperasi selama seminggu hanya tiga kali beroperasi” ungkapnya.
Baca juga: 3 PO Bus Lawas yang Bergabung Jadi Operator Transjakarta