• Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
Mobil Komersial
Advertisement
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil
No Result
View All Result
Mobil Komersial
No Result
View All Result
Home Berita

Rusak Parah Akibat Kecelakaan, Hyundai Ganti Creta Baru Untuk Pelanggannya

mobkom by mobkom
09/12/2022
in Berita
0
Rusak Parah Akibat Kecelakaan, Hyundai Ganti Creta Baru Untuk Pelanggannya
0
SHARES
3
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MobilKomersial.com — PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) melalui Hyundai Owner Assurance Program menyerahkan satu unit Hyundai Creta Prime baru untuk salah satu pelanggannya yang mengalami musibah di bulan Oktober lalu.

Kecelakaan yang terjadi di tol Cibubur itu mengakibatkan kerusakan hampir keseluruhan kendaraan. Unit Creta baru dengan varian dan warna yang sama dengan yang dimiliki sebelumnya oleh pelanggan diserahkan langsung oleh perwakilan manajemen Hyundai Motors Indonesia kepada pemilik kendaraan di salah satu dealer resmi Hyundai yang berlokasi di Cibubur.

Baca juga: Penjualan Hyundai Naik 10 Kali Lipat, Creta dan Stargazer Mendominasi

Program New Creta Replacement Guarantee ini memberikan jaminan penggantian mobil baru dengan tipe, warna, dan spesifikasi yang sama jika mobil Hyundai CRETA mengalami kerusakan minimal 75% dimana program ini valid selama satu tahun terhitung sejak tanggal serah terima kendaraan.

Chief Operating Officer PT HMID, Makmur mengatakan, Hyundai ingin selalu memberikan pengalaman terbaik kepada pelanggan selama seluruh proses kepemilikan kendaraan, termasuk untuk Hyundai Creta.

“Sejak diluncurkan pada ajang GIIAS 2021 lalu, kami juga menghadirkan berbagai program yang ditawarkan untuk para pembeli Creta. Salah satunya adalah New Creta Replacement Guarantee yang ditujukan kepada pelanggan sebagai jaminan berupa penggantian unit baru apabila terjadi hal yang tidak terduga seperti ini, yang mengakibatkan kerusakan parah pada kendaraan pelanggan,” katanya.

Menurut Makmur pihaknya menyediakan Owner Assurance Program untuk memberikan peace of mind bagi para pelanggan, ini hanya dimiliki oleh Hyundai dimana program tersebut berlaku bagi pengguna Hyundai Creta dan Stargazer.

“Bahkan kami menambahkan dua manfaat jaminan pemilik Stargazer yaitu Payment Protection Program dan juga Customer Protection Program. Melalui dukungan program ini kami berkomitmen untuk selalu memberikan layanan yang maksimal demi kenyamanan dan rasa aman bagi para pelanggan Hyundai. Hal tersebut terbukti dari adanya penggantian unit ini bahkan pemilik tidak dikenakan biaya apapun,” ujarnya.

Rasa aman memiliki Hyundai Creta diamini oleh pelanggan yang mengalami insiden, dirinya menyatakan bahwa pada saat kejadian hal yang pertama dilakukan adalah menekan tombol SOS yang terletak di overhead console mobil dekat kursi pengemudi.

Baca juga: Merawat Cat Mobil di Musim Hujan Agar Tetap Kinclong

“SOS pada Hyundai Creta merupakan salah satu fitur Hyundai Bluelink, yang mengutamakan keselamatan pengguna kendaraan. Dalam keadaan darurat, tombol SOS / Emergency Assistance yang terletak pada overhead console dalam mobil dapat ditekan, dan pelanggan akan segera dihubungi oleh pihak Hyundai Bluelink Call center. Setelah itu pelanggan akan segera dikirimkan bantuan yang dibutuhkan ke lokasi kejadian,” ungkapnya.

Diketahui sebelumnya, bahwa pemilik kendaraan mengalami kecelakaan hingga mengakibatkan Creta yang dimilikinya mengalami kerusakan parah yang kemudian diidentifikasi oleh tim Hyundai memiliki estimasi perbaikan kerusakan hingga lebih dari Rp 375 juta atau 96% dari harga kendaraan.

Berdasarkan identifikasi tersebut, pemilik kendaraan berhak untuk melakukan klaim terhadap kendaraannya melalui New Creta Replacement Guarantee yang merupakan bagian dari layanan purna jual melalui Hyundai Owner Assurance Program.

Baca juga: PO Sinar Jaya Buka Rute Baru Cibitung-Palembang

Previous Post

Mengintip Jejak Kesuksesan MG Motor Di Sepanjang Tahun 2022

Next Post

Ini Daftar Jalan Tol dan Rest Area Terfavorit Pilihan Kementrian PUPR

mobkom

mobkom

Related Posts

160 Bus Balik Mudik Gratis Antarkan Penumpang ke Terminal Tipe A di Jadetabek
Berita

Kemenhub Siapkan 3.090 Kuota Kursi Mudik Gratis Gunakan Bus ke 10 Kota

15/12/2025
Periksa Bus AKAP Menjelang Libur Nataru 2026, Dishub Tangsel Temukan Puluhan Armada Tak Laik Jalan
Berita

Periksa Bus AKAP Menjelang Libur Nataru 2026, Dishub Tangsel Temukan Puluhan Armada Tak Laik Jalan

12/12/2025
Sebelum Dipasarkan, Mitsubishi Fuso FM65F Tractor Head 4×2 Diuji Coba 10 Perusahaan di Jabodetabek
Berita

Mitsubishi Fuso Serahkan 10 Unit Fighter X FM65F Tractor Head 4×2 Untuk Perusahaan Logistik di Surabaya

12/12/2025
5.544 Pemudik Nikmati 126 Bus Balik Gratis dari Kemenhub
Berita

Kemenhub Sediakan 70 Unit Bus Mudik Gratis Saat Libur Natal dan Tahun Baru 2026

10/12/2025
Mitsubishi Fuso Tambah Dua Bengkel Siaga 24 Jam di Magelang dan Pekanbaru
Berita

Andalkan Mobile Workshop Service, Mitsubishi Fuso Bantu Kendaraan Konsumen yang Terendam Banjir di Sumatera

10/12/2025
Kia PV5 Cargo Raih Bintang Lima Euro NCAP 2025, Standar Baru Keamanan Mobilitas Niaga Eropa
Berita

Kia PV5 Cargo Raih Bintang Lima Euro NCAP 2025, Standar Baru Keamanan Mobilitas Niaga Eropa

10/12/2025
Next Post
Ini Daftar Jalan Tol dan Rest Area Terfavorit Pilihan Kementrian PUPR

Ini Daftar Jalan Tol dan Rest Area Terfavorit Pilihan Kementrian PUPR

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sponsor

Wealthy Photochromic Film
Hydrosoft Pro Wiper
Automatic Transmission Fluid

Sponsor

Hydrosoft Pro Wiper
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Pasang Iklan
  • Kontak Kami
redaksi@mobilkomersial.com

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com

No Result
View All Result
  • Berita
  • Bus
  • Truk
  • Pikap
  • Mobil dan Motor
  • Aftermarket
  • Tips
  • Harga
  • Komunitas
  • Profil

© 2023 Copyright Mobilkomersial.com