Jakarta, MobilKomersial.com – PT Pertamina Patra Niaga memperkenalkan 76 Green Energy Station (GES). Puluhan GES tersebut tersebar di 3 titik di lampung, 43 titik di banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat, 13 titik di Jawa Tengah dan Yogyakarta dan 17 titik di Jawa Timur.
Direktur Utama PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T PT Pertamina (Persero) Alfian Nasution menjelaskan bahwa GES adalah sebuah konsep baru, layanan terintegrasi bagi masyarakat sebagai konsumen di SPBU Pertamina.
GES memiliki empat konsep utama, yakni: Green, Future, Digital, dan High Tier Fuel sebagai komitmen Pertamina dalam mendukung Grand Strategi Nasional yang telah ditetapkan Pemerintah khususnya pada program transisi energi dan operasional yang lebih ramah lingkungan.
Baca juga: Pertamina Tambah 40 Titik BBM Satu Harga
Dijabarkan lebih lanjut oleh Alfian, konsep Green ini terkait penggunaan Solar Photo Voltaic (PV) atau pembangkit listrik tenaga Surya (PLTS) sebagai salah satu sumber energi mandiri dan ramah lingkungan.
“Solar PV memberikan dampak yang cukup signifikan untuk mengurangi polusi, efek rumah kaca, dan efisiensi biaya operasional SPBU. Untuk SPBU dengan kapasitas Solar PV 6.3 Kwp, rata-rata penghematan per bulannya sekitar 12.5% dari total penggunaan listrik untuk operasional,” kata Alfian dikutip dari laman resmi Pertamina.
Baca juga: Pertamina Tambah Pertashop di Wilayah Papua Barat
Konsep kedua yakni Future menawarkan sebuah layanan baru yakni Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) atau Charging Station dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) atau Battery Swapping Station (BSS).
Menurut Alfian, apa yang dilakukan Pertamina adalah bentuk dukungan untuk memperkuat dan mempercepat penyiapan ekosistem hilir kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB) di Indonesia.
next>