Jakarta, MobilKomersial.com – Sering mendengar bunyi ban ketika mobil sedang dikendarai? Volume suara pada ban mobil yang sedang melaju sangat bergantung dari jenis ban yang digunakan. Untuk mengurangi bunyi-bunyian tersebut, pemilik kendaraan perlu memilih desain telapak tertentu untuk mengurangi bunyinya.
Suara bising dari mobil ketika dikendarai tidak hanya berasal dari mesin kendaraan, jenis kabin dan jenis mobil saja. Karena, jenis ban yang dipilih juga dapat menjadi pemicu suara bising saat kendaraan dikemudikan. Hal inilah yang membuat salah satu ban dengan jenis telapak tertentu sangat diburu oleh konsumen karena dinilai mengurangi kebisingan.
Untuk diketahui, jenis ban yang digunakan untuk meminimalisasi suara adalah ban senyap. Ban jenis ini umum dipakai oleh pemilik kendaraan yang menginginkan mobilnya lebih senyap. Meski demikian, jenis ban seperti ini tetap saja mengeluarkan suara, namun tingkat kebisingannya saja yang berbeda.
Baca juga: Ternyata Mudah! Begini Cara Membaca Kode di Ban Mobil
Seiring dengan peningkatan minat pemilik kendaraan pada jenis ban senyap, Dunlop menghadirkan SP Sport LM705. Ban jenis ini diklaim Dunlop dapat mengurangi bunyi ketika kendaraan sedang melaju. Karena ban ini didesain dengan teknologi terbaru profil dan pola telapaknya. Fungsi dinding samping dan telapak ban sebagai peredam getaran ban di jalan bergelombang semakin efektif.
Ban produksi Dunlop ini dirancang menggunakan desain pola tapak ban asimetris yang dipercaya mengurangi kebisingan. Bagi telinga manusia, hal ini sering membuat suara jadi tidak terdengar jelas karena bersifat saling “meredam” suaranya. Inilah yang berpengaruh terhadap penurunan kebisingan.
Selain itu jumlah blok yang lebih banyak dan halus ini memungkinkan kejutan lebih teredam secara merata. Jumlah tapak yang lebih banyak tersebut akhirnya mampu memperkuat peredaman suara.
Baca juga: Hankook Bagi Tips Menjaga Ban Agar Aman Berkendara Saat Banjir
Selain itu, material pada ban ini dipilih yang lembut dan khusus sehingga tapak ban akan sedikit membulat pada awal kontak dengan jalan. Selain itu, saat ban berada di titik paling bawah, tapak ban akan berubah. Ban lalu menapak dengan sempurna dan mengikuti kontur jalan.
Hal ini diibaratkan seperti orang yang berjalan dengan kaki yang menapak secara bertahap. Suara langkah yang dihasilkan pasti akan lebih lembut dibandingkan menapak secara langsung.
Penggunaan ban Dunlop SP Sport LM705 diklaim mampu mengurangi kebisingan hingga 15% dibandingkan dengan menggunakan ban biasa dan di jalan yang tidak rata, kebisingan di dalam kabin dapat berkurang 0,7 dBA.