Jakarta, MobilKomersial.com – Dalam rangka HUT Ke-43 yang jatuh pada 1 Maret 2021 lalu, PT Jasa Marga (Persero) Tbk meluncurkan aplikasi Travoy (Travel With Comfort and Joy) 3.0.
Manfaat aplikasi ini adalah mempermudah pemilik kendaraan menggunakan jalan tol. Saat ini Travoy 3.0 sudah dapat diunduh melalui Apps Store untuk pengguna iOS dan Google Play Store untuk pengguna Android.
Operation & Maintenance Management Group Head Jasa Marga Atika Dara Prahita mengungkapkan, Travoy 3.0 merupakan pengembangan dari aplikasi Travoy yang sebelumnya telah diluncurkan pada tahun 2019.
Tidak hanya itu, Travoy 3.0 juga diintegrasikan dengan aplikasi yang juga dikelola oleh Jasa Marga lainnya, JMCARe.
Baca juga: Jasa Marga Optimis Jalan Tol Serpong-Cinere Bakal Selesai di Triwulan II Tahun 2021
Menurut Atika, penggabungan JMCare dengan Travoy yang kemudian menjadi Travoy 3.0 ini dibarengi dengan penambahan fitur-fitur baru untuk menjawab kebutuhan pengguna jalan, seperti fitur layanan panic shake yang dapat digunakan ketika membutuhkan bantuan darurat dari petugas operasional jalan tol.
”Selain itu, memesan derek juga jauh lebih mudah karena terdapat fitur derek online untuk pemesanan derek hingga pemantauan progres laporan dan lokasi derek secara real time di aplikasi yang saat ini masih terbatas untuk digunakan di wilayah Jabotabek,” ujar Atika.
next >