MobilKomersial.com — Tahun lalu, Pameran InCUBUS 2018 menampilkan beberapa kendaraan klasik yang diproduksi pada 1960-an hingga 1990-an. Bus ini hadir dari berbagai daerah, misalnya Pangkalpinang, Yogyakarta dan dari Jakarta pun ada.
Salah satu bus klasik yang mejeng di InCUBUS 2018 lalu adalah Mistubishi Fuso R Series dari PO Sumber Alam.
Bus yang didominasi warna biru langit ini, memiliki banyak sejarah khususnya untuk daerah Jawa Tengah. Bus Mitsubishi Fuso ini adalah tipe R Series 470 dengan kondisi bodi masih original Fuso.
Sejarahnya, Mitsubishi Fuso masuk secara massal ke Indonesia era awal 60an. Pemilik pertama bus ini adalah TNI Angkatan Udara di Malang, sebelum berpindah kepemilikan ke Judi Setiawan Hambali pemilik PO Sumber Alam.
Mistubishi Fuso R Series dari PO Sumber Alam ini dibuat pada tahun 1963. Meski sudah berusia lebih dari 50 tahunan, bus ternyata masih bisa menempuh jarak ratusan kilometer.
AM Fikri mengatakan bus Fuso 1963 tersebut langsung dibawa ke Jakarta dengan dikendarai. Asalnya dari Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah. Jarak Kutoarjo ke Jakarta tercatat mencapai sekitar 454 kilometer.
“Bus nya masih kuat sampai Jakarta walaupun disetir langsung dari Kutoarjo. Tapi untuk waktu tempuh memang lebih lama, sampai dua hari,” kata Fikri.
Untuk tahun 2019, kemungkinan bus Mistubishi Fuso R Series ini akan kembali mengisi line up bus klasik di InCUBUS 2019. Sederet bus dan kendaraan klasik akan menemani nostalgia terhadap transportasi jaman dulu di InCUBUS 2019 yang akan diselenggarakan bersamaan dengan Busworld South East Asia yang akan digelar pada tanggal 20-22 Maret 2019 di Hall B3 Jakarta International Expo (JIEXPO) Kemayoran, Jakarta.