Jakarta, MobilKomersial.com – Porsche AG meningkatkan kepemilikannya di Rimac Automobili dari 15% menjadi 24%. Perusahaan Kroasia ini mengembangkan dan memproduksi komponen berteknologi tinggi untuk elektromobilitas, termasuk penggerak kinerja tinggi dan sistem baterai serta memproduksi mobil sport super bertenaga listrik.
Sebelumnya, Porsche telah bergabung dengan perusahaan teknologi dan mobil sport muda sebagai investor pada 2018 dan meningkatkan kepemilikannya menjadi 15% pada September 2019. Penambahan modal terbaru menggambarkan perluasan kemitraan strategis. Porsche menginvestasikan tambahan 70 juta Euro dan memegang 24% saham tanpa mampu mengendalikan.
Baca juga:Babak Akhir Pengujian Porsche Taycan Cross Turismo
Wakil Ketua Dewan Eksekutif dan Anggota Dewan Eksekutif untuk Keuangan dan TI di Porsche AG Lutz Meschke mengatakan, Rimac diposisikan dengan sangat baik dalam solusi prototipe dan seri kecil. Menurut dia, Mate Rimac dan timnya adalah partner penting, terutama untuk mendukung pengembangan komponen.
Ia juga menuturkan, Rimac sedang dalam perjalanan untuk menjadi pemasok tier 1 untuk Porsche dan pabrikan lain di segmen teknologi tinggi. Ia mengungkapkan bila Porsche telah melakukan pemesanan pertamanya dengan Rimac untuk pengembangan komponen seri yang sangat inovatif.
”Kedua belah pihak akan mendapatkan keuntungan dari tingkat kerjasama yang ditingkatkan ini di masa depan. Mate Rimac menginspirasi kami dengan ide-ide inovatifnya. Dengan cara yang sama, dia mendapatkan keuntungan dari pengetahuan kami dalam produksi dan keahlian metodologis dalam pengembangan,” kata Meschke, dikutip dari rilis yang diterima MobilKomersial.com, Senin (8/3/2021).
Baca juga: Porsche Buka Layanan Uji Emisi dan Fogging Bagi Konsumen
Selama ini Porsche telah bertahun-tahun meningkatkan investasi di perusahaan-perusahaan muda yang berpotensi dan memiliki saham di lebih dari 20 perusahaan baru dan 8 dana modal ventura.
Menurut Meschke, selama ini investasinya di Rimac adalah pilihan tepat di mana nilainya telah meningkat berkali-kali lipas sejak awal investasi.
”Perusahaan telah berkembang dengan sangat baik secara teknologi. Kami memperluas kerja sama kami selangkah demi selangkah dan juga memanfaatkan kekuatan Rimac dalam inovasi,” ujarnya.
Baca juga: Diam-diam Porsche Siapkan Pikap Listrik dengan Tampang Sporty
Di lain pihak, Pendiri Rimac Automobili, Mate Rimac, menyambut baik Porsche yang meningkatkan saham di perusahaannya. Menurut dia, selama ini Porsche telah menjadi pendukung sejak 2018, dan merupakan suatu kehormatan untuk memiliki salah satu merek mobil sport paling ikonik di dunia menjadi bagian dari Rimac.
”Kami bangga bekerja sama dalam produk listrik baru yang menarik. Dengan banyak produsen mobil di seluruh dunia menjadi pelanggan Rimac, penting bagi Rimac dan Porsche, bahwa kita tetap menjadi bisnis yang sepenuhnya independen. Kemitraan dengan Porsche membantu perusahaan berkembang dan tumbuh yang bermanfaat bagi semua pelanggan kami,” ujarnya.